IP camera atau internet protocol camera merupakan sebuah inovasi dalam dunia kamera yang membuat Anda bisa memiliki kamera pengintai yang canggih di tempat-tempat yang Anda inginkan, misalnya di rumah. Ada banyak IP camera rumah terbaik yang bisa membantu Anda mengawasi rumah Anda, terlebih bagi Anda yang memiliki anak di rumah.
Lalu, apa saja manfaat menggunakan IP camera di rumah?
1. Menggunakan waktu real-time
Berbeda dengan kamera CCTV biasa yang menggunakan jaringan analog antar kamera, IP camera menggunakan teknologi internet dan wifi untuk mengirimkan gambarnya. Dengan menggunakan IP camera, Anda bisa memantau aktivitas yang terjadi di rumah Anda melalui smartphone atau gadget Anda.
Gambar yang Anda lihat adalah gambar real-time yang saat itu terjadi di rumah Anda. Ini membuat Anda bisa mengawasi rumah secara langsung melalui IP camera.
2. Lebih hemat
Dengan menggunakan IP camera, Anda bisa lebih menghemat biaya pemasangan dan instalasi. Anda juga tidak perlu mengeluarkan budget yang terlalu besar untuk biaya perawatan bulanan atau tahunan sebuah IP camera. Ini bisa menjadi sebuah solusi bagi Anda yang ingin mengawasi rumah namun tidak memiliki budget yang besar.
3. Kualitas gambar lebih bagus
Beragam IP camera rumah terbaik bisa membuat Anda melihat gambar yang lebih berkualitas dibanding kamera pengawas biasa. Biasanya IP camera sudah dilengkapi dengan kamera-kamera beresolusi tinggi. Selain itu, banyak juga IP camera yang sudah dilengkapi mode playback. Dengan mode ini, Anda bisa melihat lebih jelas suatu peristiwa tertentu.
4. Pemasangan yang praktis
Anda juga tidak memerlukan instalasi atau pemasangan yang sulit jika ingin memasang IP camera di rumah. Pemasangan kamera ini bisa dibilang cukup praktis Karena tidak memerlukan digital video recorder. Anda juga tidak perlu repot dengan jaringan kabel yang biasanya sangat rumit pada instalasi kamera pengawas biasa.
Segi kepraktisan IP camera juga bisa Anda rasakan karena Anda tidak perlu memberikan spot khusus untuk tempat menaruh monitor dan DVR.
5. Memori yang besar
Beragam IP camera juga biasanya dilengkapi dengan fasilitas memori yang cukup besar. Ini bisa membuat kamera tersebut merekam dan menyimpan lebih banyak gambar sehingga tidak akan ada peristiwa di rumah Anda yang terlewatkan. Bahkan saat ini sudah ada IP camera yang dilengkapi dengan memori sebesar 128 gygabytes.
Itulah beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan jika menggunakan IP camera sebagai media pengawasan di rumah. Dengan berbagai pilihan IP camera rumah terbaik yang bisa Anda pasang di rumah, Anda bisa mengawasi setiap sudut rumah dengan lebih mudah dan praktis hanya dengan menggunakan gadget atau smartphone Anda.
Semoga informasi di atas membantu Anda yang masih ragu dalam memilih alat untuk mengawasi rumah ya!
Komentar
Posting Komentar